Penghuni Lapas Abepura Terinfeksi HIV/AIDS

VIVAnews - Sedikitnya 2-3 penghuni Lembaga Pemasayarakatan Klass II Abepura Papua, diduga kuat terinfeksi HIV/AIDS. Ironisnya hingga saat ini belum ada penanganan serius dari pihak Lapas, sementara potensi penyebarannya cukup tinggi.

"Inventigasi yang kami lakukan terdapat 2-3 orang positif, tapi sayangnya belum ada tindakan untuk mencegah penyebaran ke sesama penghuni," kata Yosep Adi Prasetyo Koordinator sub Komisi Pendidikan dan Penyuluhan Komnas HAM Indonesia kepada vivanews, Senin 27 April 2009 di Jayapura.

Yosep mengatakan, jika pihak Lapas tidak segera mengambil langkah-langkah, maka tidak menutup kemungkinan seluruh penghuni Lapas bisa terjangkit penyakit mematikan tersebut.

Sementara Komnas HAM, sudah berupaya mendesak pihak Lapas, agar segera mengambil tindakan pencegahaan, dengan mengisolasi para pengidap. Jika tidak, berarti pihak lapas melakukan pembiaran dan hal itu melanggar HAM.

Laporan: Banjir Ambarita|Papua

Konfrontasi Memanas, Iran Pertimbangkan Penggunaan Nuklir Lawan Israel
Pemain Timnas Qatar U-23 merayakan gol

Gol Menit 103, Qatar Lolos Perempat Final Piala Asia U-23 Usai Kalahkan Yordania

Timnas Qatar U-23 menjadi tim pertama yang lolos ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Kepastian itu didapat usai sang tuan rumah mengalahkan Yordania.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024